Review Film : BERLAYAR DI HUTAN AMAZON BERSAMA JUNGLE CRUISE
Pada tahun 2021 lalu, Disney merilis
film baru dengan judul Jungle Cruise.
Film ini ternyata diambil dari salah satu wahana di Disney Land yaitu Jungle
River Cruise, dimana para pengunjung akan diajak menaiki kapal untuk menyusuri
hutan. Berdasarkan wahana tersebut, film ini akan mengajak kita untuk
berpetualang menyusuri sungai di Hutan Amazon yang dipenuhi hewan berbahaya
bahkan elemen supranatural. Dibintangi oleh bintang film ternama, Dwayne
Johnson sebagai Frank dan Emily Blunt sebagai Lily Houghton.
Berlatar di tahun 1900an, Jungle Cruise menceritakan penjelajahan
untuk mencari pohon yang daunnya dikatakan dapat menyembuhkan segala hal. Pohon
ini tersembunyi di dalam Hutan Amazon. Tak hanya keindahan yang ada di
dalamnya, Hutan Amazon menyimpan mara bahaya yang mengerikan, termasuk banyak
pihak yang juga mengincar pohon tersebut, mulai dari ancaman hewan buas, sampai
kekuatan supranatural.
Lily Houghton (Emily Blunt), seorang
ilmuwan yang ingin membuktikan keberadaan pohon tersebut meminta pertolongan
Frank Wolf (Dwayne Johnson) seorang nahkoda kapal wisata di Amazon. Lily
bersama Frank dan adiknya McGregor Houghton (Jack Whitehall) pun akhirnya mulai
menjelajah di Hutan Amazon. Tentu saja perjalanan ini tidak semudah itu. Bukan
hanya mereka saja yang mencari pohon tersebut. Seorang pangeran dari Jerman,
Prince Joachim (Jesse Plemons) juga berencana untuk menemukan pohon tersebut.
Tidak hanya bahaya Hutan Amazon yang dihadapi Lily, Frank, dan McGregor, tetapi
Prince Joachim pun akan melakukan apapun untuk mendapatkan pohon tersebut.
Untuk teman-teman pencinta film
petualangan, kemungkinan besar kalian akan menikmati film Jungle Cruise, karena konsep petualangan dari film ini dikemas
dengan cara yang unik sekaligus menyenangkan. Sensasi sewaktu menonton film Jungle Cruise mungkin cukup terasa
seperti sedang menaiki wahana yang menjadi inspirasi filmnya.
Film Jungle Cruise dapat dikatakan gabungan dari film Indiana Jones dan Pirates of the Caribbean. Film ini memiliki tema petualangan
seperti Indiana Jones dan juga
terdapat tema mitologi atau legenda seperti Pirates
of the Caribbean.
Penulis Majalah : Najla Nadilia KL'20
Editor Majalah: Nadhira Sahla Dwitama Farmasi’21
Komentar
Posting Komentar