PKKMB JURUSAN TEKNIK GIGI 2021
Salah satu panitia, Shofwah Sabrina Jamil, mengatakan bahwa dalam persiapan acara ini seperti
biasa aja, seperti pada saat kita ingin menyelenggarakan kegiatan lain nya.
Untuk persiapan khusus mungkin ini tidak ada hanya saja gladi dari pihak
panitia agar tidak ada miss komunikasi dan koordinasi nya jelas. Kendala nya,
ialah waktu diawal-awal banyak nya perubahan waktu dari pihak pusat yang bikin panitia
dari jurusan yang membuat jadi pusing dan bingung, setelah dapat waktu yang
pasti dan tidak ada perubahan lagi semua nya aman.. Kurang lebih menurut Shofwah
acara ini sudah memenuhi harapan. Kesan
dan pesan Shofwah sebagai panitai PKKMB Jurusan Teknik Gigi, “Kesan Acara nya
yang lebih rapi dan terstuktur yang dibuat oleh BEM pusat dan disosialisasikan
dengan baik kepada seluruh HIMA jurusan, tapi sedikit kecewa karena kami dari
pihak HIMA jurusan hanya mendapatkan waktu 1 hari dalam pelaksanaan acara ini,
pesannya Semoga kekompakan dan koordinasi dari seluruh panitia HMJ TG tetap
selalu terjaga dengan baik, stay healty jiwa dan raga!!”.
Terakhir, Shofwah berharap untuk PKKMB Jurusan Teknik
Gigi 2022, semoga dari seluruh HIMA Jurusan bisa lebih leluasa dan bebas dalam
berkarya dan menumpah seluruh ide kreatif nya yang tetap dalam tata
tertib/aturan yang berlaku dalam menjalankan acara Pkkmb ini tetapi tidak dibatasi.
Akmal Maliudin, sebagai salah satu peserta PKKMB
Jurusan Teknik Gigi 2021 mengikuti acara PKKMB 2021 merasa gembira, karena calon
mahasiswa baru sangat antusias mengikuti acara dari awal sampai akhir, semuanya
berusaha menyelesaikan tugasnya, kita belajar tanggung jawab serta disiplin
terhadap tugas, bagaimana dengan tugas yang banyak kita bisa
menyelesaikannya. Acara ini sangat menarik khususnya bagi calon mahasiswa baru
yang semuanya saya yakin pasti akan jadi pengalaman dan cerita kelak ketika
sudah lulus “Saya sangat berkesan ketika pengenalan jurusan Teknik Gigi, karena
disini saya ditunjuk sebagai ketua dan
dituntut bertanggung jawab terhadap teman-teman kelompok, disini dibutuhkan kekompakan
antar individu, dan itu bagi saya sangat luar biasa”.
Kritik dan saran yang disampaikan Akmal, “Disetiap
acara harus ada penambahan/kritik dan saran yang sifatnya membangun, berguna
untuk bahan evaluasi bagi panitia yang akan datang. Saya belum lihat tadi sosok
peserta laki-laki yang muncul selain putri teknik gigi, kedepannya laki-laki
harus berani tampil meski mayoritas di teknik gigi perempuan.”.
Komentar
Posting Komentar