TRY OUT NASIONAL POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES JAKARTA II
JAKARTA- S aat ini para calon mahasiswa baru sedang disibukkan dengan berbagai persiapan untuk menghadapi ujian masuk perguruan tinggi, salah satu persiapan peserta dalam menghadapi ujian tersebut adalah dengan mengikuti Try Out yang banyak diselenggarakan oleh berbagai pihak, contohnya Try Out Nasional yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Poltekkes Jakarta II. Acara ini rutin di selenggarakan setiap tahunnya dengan tujuan untuk mempersiapkan diri, uji coba, dan mengasah keterampilan peserta dalam mengerjakan soal dengan baik agar diperoleh hasil yang maksimal. Pada tahun ini, Try Out Nasional di adakan pada tanggal 19 Mei 2018 dengan mengangkat tema “BRAVE ( Brace Yourself Striving of Excellent )” yang acara puncaknya dilaksanakan di Auditorium dr. Ign Tarwotjo di Jurusan Gizi Poltekkes Jakarta II. “Persiapan yang dilakukan oleh para panitia sudah cukup matang dapat dilihat dari acara yang berlangsung dengan baik dan lancar. Peserta Try Out pada tahun ini pun